HMI KOMISARIAT IAIDU DAN HMI KOMISARIAT TARBIYAH IAIDU ASAHAN KEMBALI KE UMAT


KabarMania.com, Asahan - Pengurus HMI Komisariat IAIDU Asahan dan HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) Komisariat Tarbiyah IAIDU Asahan Cabang Kisaran Asahan melaksanakan kegiatan pengabdian ke masyarakat. Di Desa Riah Naposo Kecamatan Ujung Padang Kabupaten Asahan Sabtu (5/6) sampai Selasa (5/7).

Kegiatan tersebut diberi tema “Terbinanya Insan yang Mandiri dan Mampu Mengamalkan Nilai-nilai Islam Dalam Kehidupan Sehari-hari." Kegiatan yang dilakukan merupakan bentuk aktualisasi dari tujuan HMI sebagimana dimaksudkan yaitu kualitas Insan yang bernafaskan Islami.

Disampaikan oleh Novi Priyantika selaku pemimpin kegiatan, beliau menuturkan:  "Bawah kegiatan ini merupakan ajang mempertajam wawasan berfikir dan upaya mahasiswa dalam berHMI, sebagaimana untuk melatih diri. Tujuanya agar kader HMI lebih tanggap mengenal dan memahami segala aspek sosial yang ada di umat terutama diDesa Riah Naposo. ada beberapa rangkaian acara yang dilakukan, “diantaranya Pelatihan MTQ, Pelatihan Latihan Dasar Kepemimpina, Seminar Kewirausahan, Seminar Keluarga, Sosialisasi tentang Kemandirian Masjid. DLL." Ungkapnya. 

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Desa, Kepala Dusun, BPD, LPM,  Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat setempat serta perangkat Perwiridtan ibu-ibu seDesa Riah Naposo.

Dalam Opening Ceremony yang dibuka langsung oleh Kepala Desa Riah Naposo bapak Sampun secara resmi. Menyampaikan dalam sambutannya, "saya sangat senang atas kehadiran adik-adik HMI di Desa Riah Naposo ini. Saya sangat berharap bahwa kedatangan adik-adik ini bisa meberikan mitivasi dan semangat sehingga menimbulkan dampak postif demi kemajuan pemabangunan Desa kami. Ungkapnya.

Lanjut Ketua Komisariat IAIDU Asahan Imam Azmi Hsb, menyampaikan bahwa "kegaitan ini merupakan bentuk komitmen Komisariat yang terus melaksanakan kegiatan pengkaderan di luar pengkaderan secara formal. Kegiatan ini diharapakan agar kader kader HMI bukan saja mengurusi urusan politik baik politik di tubuh HMI maupun politik di luar HMI, tetapi ada hal yang lebih urgensi menjadi tanggung jawab kader-kader sebagai mana ayahanda Lafran Pane mendidrikan HMI atas dasar kepanikan beliau terhadap situasi masyarakat paska Kemerdekan Republik Indonesia. Artinya hal ini menjadi pondasi dasar untuk masyarkat, maka sudah seharusnya HMI itu kembali keumat dengan cara terjun langsung kemasyarakat." Ungkapnya.

Dian Syahputra selaku Ketua Komisariat Tarbiyah IAIDU Asahan juga menyampaikan dalam kata sambutannya,  "sebagai kader kader HMI harus siap dalam menjalakan kegiatan ini sampai selesai dan harus tetap menjaga nama baik HMI selama kegiatan berlangsung, jaga kesehatan, berkomuniksi dengan baik ke semua lapisan masyarakat yang ada didesa Riah Naposo ini. Ungkapnya.

Red04
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama