Forkopimcam Aek Songsongan Gandeng Stakeholder Rembuk Perbaikan Jalan Provinsi Pulau Raja - Sigura Gura


Rembuk perbaikan jalan provinsi, ruas jalan dari  Pulau Raja menuju Sigura - Gura di Aula Kantor Camat Aek Songsongan.

KabarMania.com, Asahan - Akibat buruknya kondisi sarana ruas jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Asahan dengan Kabupaten Toba, tepatnya sekitar Simpang Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Pulau Raja menuju Sigura - Gura, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Aek Songsongan di fasilitasi Camat Aek Songsongan, Alinuddin Marpaung, SH, Senin (27/7) pagi di Aula Kantor Camat  mengundang para stakeholder / mitra pengusaha bermusyawarah (rembuk) dengan tetap melaksanakan Protokol Kesehatan (Prokes).

Rembuk tersebut dalam rangka upaya percepatan penimbunan lubang - lubang di permukaan jalan rusak di ruas jalan dengan memanfa'atkan material batu galian tunnel (terowongan) dari proyek PLTA Asahan III.

Tampak para pemangku stakeholder yang hadir, Pimpinan perusahaan swasta perorangan, Mewakili BUMN PTPN3 Kebun Bandar Selamat (KBDSL), PT. PLN PLTA Asahan 3, PT. INALUM Paritohan, pengusaha Tambang Kaolin, sejumlah Kepala Desa (Kades) di kawasan lintasan, Organisasi masyarakat serta pihak terkait lainnya yang berhubungan dengan kepedulian sosial sarana jalan rusak tersebut.


Selaku Camat Aek Songsongan, Alinuddin Marpaung SH, juga sebagai moderator dalam pertemuan itu, menguraikan singkat situasi kerusakan jalan lintas Provinsi Pulau Raja - Sigura - Gura yang sangat memperihatinkan.

Disepanjang badan jalan dimaksud banyak sekali lubang yang kedalamannya membahayakan pengguna jalan dan di sejumlah titik badan jalan sempit sehingga kami usulkan peran kepedulian bersama berupa upaya penimbunan, demi kenyamanan dan kelancaran kita bersama sebagai pengguna jalan, apalagi jalan ini merupakan jalur utama yang digunakan dalam mobilisasi material proyek strategis Nasional Pembangunan Konstruksi PLTA Asahan III Di Desa Tangga, sedang berlangsung, terang Alinuddin.

Beragam tanggapan positif dari para pemangku stakeholder terkait uraian yang disampaikan Camat tersebut. Kesepakatan bersama yang dicapai sebagai akhir musyarawah dituangkan dalam notulen kebersamaan yang dicatat oleh Sekcam Aek Songsongan, Si Tohang.

Pertama, pihak PT. Inalum tetap melakukan peran perawatan rutin jalan dari Pos 8 Desa Tangga hingga ruas jalan Simangkuk Kabupaten Toba. Kedua, PT. PLN PLTA Asahan III menyatakan siap berperan menyediakan batu sebagai material timbunan.

Ketiga, Kades Pulau Rakyat Pekan, Suyadi, bersama dengan Kades Orika, M. Rusli dan Kades Manis, Supian secara bersama bersedia mengkordinasikan pinjam pakai alat greder dan lainnya dari PTPN IV kebun Pulau raja.

Keempat, PTPN3 Kebun Bandar Selamat bersedia membantu penggunaan greder hingga bulan September 2021. Kelima, pemilik tambang batuan Padas Zul Hasyim Marpaung bersedia menyumbangkan Batu Padas (gragal).


Keenam, Kepala Desa Tangga, Humala Panjaitan, Kepala Desa Marjanji Aceh, Rayani Sianipar bersama Pengusaha Lokal, Yushardi Silalahi, Supri Nahombang, bersedia menyediakan armada pengangkut materil batuan.

Besar harapan masyarakat, agenda mulia penerapan kepedulian sosial pembenahan jalan lintas provinsi Pulau Rakyat - Sigura Gura ini dapat diwujudkan secepatnya.

Terpisah, Dinas PUPR Bina Marga Provinsi Sumatera Utara (Provsu), melalui sekretaris UPT Bina Marga Tanjung Balai, Ahmad Satibi Simangunsong, dihubungi melalui sambungan telpon, (27/7) siang, menyikapi positif gagasan kreatif Forkopimcam Aek Songsongan tersebut.

" Kami sebagai pihak Dinas PUPR Provsu, UPT Bina Marga Tanjung Balai menyikapi positif gagasan yang telah dirangkum dengan banyak pihak pengusaha setempat, walau proses perawatan rutin jalan itu tetap dilakukan, disamping paket proyek konstruksi penanggulangan Jalan longsor pada ruas di dusun 6 Desa Marjanji Aceh Kecamatan Aek Songsongan, saat ini dalam proses tender pekerjaan dan akan di realisasikan konstruksinya di tahun 2021 ini ", tutupnya. (KBM)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama